Pengadaan Mesin Antrian Melalui PaDi UMKM


Tentang PaDi UMKM

Tingginya potensi UMKM di Indonesia sebagai roda utama penggerak ekonomi di berbagai situasi, membuat Kementerian BUMN dan seluruh BUMN bersinergi untuk membuat sebuah platform yang dapat menggerakkan ekosistem UMKM secara digital dan sistematis dalam skala nasional berkelanjutan.

Kini, hadir Pasar Digital (PaDi) UMKM dimana platform ini diinisiasi oleh Kementerian BUMN dan BUMN untuk memonitor kontribusi BUMN terhadap UMKM di Indonesia. Selain itu, PaDi UMKM memiliki beberapa fitur di dalamnya, antara lain :

  • Control Tower Dashboard Informasi terkait UMKM dan pembelanjaan BUMN terhadap UMKM yang dapat dimanfaatkan oleh Pemerintah dan Kementerian BUMN sebagai dasar analisa untuk penentu kebijakan
  • PaDi UMKM B2B – Platform untuk mempertemukan BUMN dengan produk lokal berkualitas milik BUMN yang dapat ditransaksikan secara B2B
  • PaDi UMKM B2C – Membantu UMKM baik binaan BUMN maupun UMKM mandiri untuk mengakses pasar B2C melalui berbagai market place dengan pengelolaan produk dan transaksi yang terpusat
  • PaDi UMKM Financing Fitur pengajuan modal pinjaman bisnis yang dapat membantu UMKM untuk berkembang dan meningkatkan kapabilitas

Pasar Digital (PaDi) UMKM dan beberapa fitur di dalamnya yang di desain untuk meningkatkan kompetensi dan mengembangkan UMKM secara sistematis di era digital pada skala nasional maupun global.

 

Tata Cara Menggunakan PaDi UMKM 

Rekavisitama sebagai perusahaan yang telah berdiri sejak tahun 2005 dan telah banyak menyediakan berbagai peralatan multimedia di antaranya Kiosk, Digital SignageRunning Text, Papan Informasi Digital, Mesin Survei, dan Mesin Antrian. Kini kami hadir pada platform online PaDi UMKM B2B.

Berikut ini adalah beberapa tahapan / tata cara untuk menemukan Toko kami di platform online PaDi UMKM, di antaranya :

  1. Bukalah Browser (Chrome, Opera, dll)
  2. Bukalah halaman website PaDi UMKM : Pasar Digital Pengadaan Barang dan Jasa BUMN 
  3. Pilihlah B2B
  4. Ketikkan “PT REKAVISITAMA / VORSEA” pada kolom pencarian
  5. Pesanlah barang / produk yang dibutuhkan sesuai Katalog

 

Manfaat PaDi UMKM untuk UMKM

Berikut ini adalah beberapa keunggulan PaDi UMKM bagi lingkup UMKM, diantaranya :

  1. Memiliki akses lokal dan global e-commerce
  2. Memiliki kemudahan dalam proses pembiayaan
  3. Memiliki kepastian dalam hal pembayaran
  4. Memiliki pasar yang pasti di perusahaan BUMN
  5. Memiliki feedback dan penilaian produk